My Facebook
Suka Dengan PAKSI DIRGANTARA? Ayo bergabung sekarang......!!!

Senin, 24 Mei 2010

Haruskah Mencharge Baterai Dalam Kondisi Kosong?

Senin, 24 Mei 2010
Apakah untuk men-charge baterai harus benar-benar dalam kondisi kosong?. Berikut adalah beberapa tips untuk menjaga baterai Anda. Sebagian besar ponsel menggunakan baterai lithium-ion, suatu variasi dari baterai polimer lithium-ion.
Dan digunakan di beberapa ponsel yang lebih baru, termasuk iPhone. Baterai ponsel lithium-ion tipikal akan menyediakan sekitar empat sampai enam jam waktu bicara. Apple mengklaim hingga lima jam waktu bicara untuk iPhone 3G.

Apakah untuk mengisi daya ponsel, sebaiknya menunggu sampai kekuatannya turun ke nol? Berlawanan dengan apa yang mungkin sudah pernah dengar, jawabannya adalah tegas, "Tidak!", kata ahli baterai.

Memang beberapa baterai harus benar-benar habis dulu sebelum diisi ulang. Tapi baterai lithium-ion yang digunakan di ponsel dapat diisi secara acak, kata Joern Tinnemeyer, Vice President dari penelitian dan pengembangan di Cadex Electronics, mengatakan pada TechNewsDaily.

"Di masa lalu, baterai berbasis nikel yang biasanya digunakan dalam ponsel," kata Tinnemeyer.

Baterai ini mengalami masalah "efek memori" dan jika diisi ulang ketika masih terdapat tiga perempat kekuatan maka baterai akan mereset ke batas yang baru dan akan kehilangan sedikit bagian dari baterai.

Suatu perkecualian jika indikator baterai atau alat ukur baterai bertingkah, kata Tinnemeyer. Hal itu dapat dibenahi dengan charge ulang secara penuh dan kemudian diisi ulang lagi dan biasanya menjadi baik.

Satu yang perlu hati-hati adalah setiap kali daya baterai sudah turun ke nol dan kemudian diisi lagi - disebut sebagai siklus charge – maka kapasitas baterai sedikit berkurang dan akhirnya harus mengganti baterai.

Untuk iPhone, ini berarti handset harus dikembalikan ke pabrik, karena baterai menempel ke dalam perangkat.

Apple merekomendasikan menjaganya dengan update software terbaru serta mematikan fungsi yang jarang digunakan, seperti "layanan lokasi" agar tidak diaktifkan.

Namun saran dari saya untuk segera melepaskan baterai anda jika sudah full. Oke, terima kasih untuk kunjungan anda semoga artikel saya ini bermanfaat. Selamat membaca artikel lainnya.

2 komentar:

blog megadiskon mengatakan...

nice tips gan

Anonim mengatakan...

terima kasih artikelnya, menambah pengetahuan saya mengenai I phone. saya pengguna I phone 3GS. biasanya saya ngisi batre sebelum batre nya habis. tapi tadi malam saya lupa ngecharge, dan batrenya habis sampai nol. sudah satu jam lebih, di charge, batrenya masih bertanda merah saya. apakah nanti akan terisi lagi batrenya dan kembali normal?
terima kasih sebelumnya.

Posting Komentar

Nah, setelah membaca silahkan berikan komentarnya ya.....!!!!!!!!

Related Posts with Thumbnails
 

Kenali Aku

Foto saya
Ku langkahkan kakiku ke 4 pulau. Ku cari jati diri yang sejati. Jawa kelahiranku, Kalimantan tumbuh kembangku, Sumatra kebanggaanku, Bali indah duniaku. Ingin ku lengkapi hidup ini dengan melangkahkan kaki ini di pulau lain. Kan tercukupi jiwa perantau ku ini.

Followers

Temui Paksi Dirgantara di Facebook